Forum Paguyuban Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan se-Solo Raya Ikut Berperan Atasi Persoalan SDM

SOLO, ragamsoloraya.com – Forum Paguyuban Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan se-Solo Raya jalin kerjasama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah di Solo Raya lakukan pertemuan.

Pertemuan yang dilakukan untuk menjalin komunikasi para pimpinan perguruan tinggi bidang kemahasiswaan dengan para pejabat Forkompinda se-Solo Raya ini diharapkan Rektor Universitas Slamet Riyadi (UNISRI), Prof. Dr. Drs. Sutoyo, M.Pd., dapat memberikan banyak manfaat, terutama dalam mengatasi persoalan sumber daya manusia (SDM).

“Saya memberikan apresiasi atas kegiatan ini, semoga dapat mengatasi persoalan sumber daya manusia dan dan meningkatkan prestasi mahasiswa,” tutur Rektor Sutoyo.

Sutoyo menuturkan, pada dasarnya perguruan tinggi memiliki peran penting dan strategis mewujudkan asta cita Presiden Prabowo, terutama dalam mengatasi persoalan sumber daya manusia.

“Untuk mewujudkan itu semua tentu saja banyak tantangan dan kendala. Maka melalui momen silaturahmi ini muncul kerjasama sehingga membantu mengatasi persoalan tersebut,” jelas Sutoyo.

Pertemuan yang dilakukan di Kampus UNISRI belum lama ini dihadiri para pimpinan perguruan tinggi, yakni wakil rektor, wakil direktur, wakil ketua bidang kemahasiswaan serta para perwakilan Forkompinda se-Solo Raya, termasuk Wakil Walikota Surakarta Astrid Widayani.

Semoga tulisan tentang Forum Paguyuban Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan se-Solo Raya Ikut Berperan Atasi Persoalan SDM ini dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di ragamsoloraya.com. (Astrid)

Related posts
Tutup
Tutup