BOGOR, ragamsoloraya.com – Mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta gelar Acting Class #1, menggandeng Universitas Pakuan Bogor, di Gedung Aula FKIP Universitas Pakuan Bogor, Sabtu (23/11/2024).
Anhar Widodo, S.Sos., Ketua Tim Kerja Layanan Publik dan Kehumasan ISI Surakarta menyebutkan, pementasan karya ini merupakan program kegiatan Teater Karoeng dengan tajuk ‘Senandika’ tahun 2024, yang merupakan kerjasama Program Studi (Prodi) Teater ISI Solo dengan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia.
Menurut Anhar Widodo, pementasan karya mahasiswa ini adalah sebuah pertunjukan yang dirancang dan digagas dosen Prodi Teater ISI Surakarta, yakni Achmad Dayari, S.Pd., M.Sn., disutradarai Muhammad Arifin Ilham, mahasiswa semester satu, Prodi Teater.
Selain itu, pementasan ini juga didukung seluruh mahasiswa semester satu Prodi Teater, yang tergabung dalam nama “Mahasura’.
Anhar Widodo menambahkan, pementasan Acting Class #1 ini merupakan pertunjukan yang diramu dari proses pembelajaran di kelas perkuliahan, sebagai cermin dan tolok ukur penangkapan dan pemahaman mahasiswa terkait materi perkuliahan.
Disebutkan Anhar Widodo, aktivitas pembelajaran dan kekaryaan mahasiswa Prodi Teater sudah menghasilkan beragam karya seni di bidang teater, di mana salah satu luarannya adalah karya pementasan teater yang layak disajikan kepada masyarakat luas.
“Kegiatan ini penting sebagai media presentasi hasil kegiatan pembelajaran dan penciptaan karya, sehingga dapat mendukung siklus kegiatan akademik yang dinamis dan berkelanjutan,” urai Anhar, Senin (26/11/2024).
Pementasan karya mahasiswa untuk audiens, ditegaskan Anhar Widodo sangat beragam, sehingga menjadi ajang pembuktian kiprah dan kelayakan setiap karya yang diciptakan, sebagai hasil kegiatan akademik.
Selain itu, pementasan karya ini diakui Anhar Widodo sekaligus menjadi ajang promosi organisasi mahasiswa, Prodi Teater, serta ISI Surakarta kepada khalayak dan pemangku kepentingan luas.
Rangkaian kegiatan kolaboratif ini meliputi beberapa hal, yakni pelatihan sinematografi, editing film, sosialisasi, promosi ISI Surakarta, terkhusus Prodi Teater serta pementasan teater.
“Kegiatan ini diharapkan bisa membuka ruang kerjasama pada kegiatan-kegiatan lain, sebagai upaya meningkatkan IKU dan mendukung pelaksanaan program kurikulum MBKM OBE, baik di bidang pembelajaran, penelitian maupun Pengabdian Kepada Masyarakat,” tutur Anhar Widodo.
Ditegaskan Anhar, jalinan kerjasama ini tidak hanya membuka ruang kemitraan antar lembaga atau institusi, tetapi juga membuka ruang kemitraan antar mahasiswa maupun personal.
Hasil kegiatan ini diharapkan juga dapat menjadi media promosi kelembagaan, terutama Prodi Teater, dalam peningkatan kualitas dan kuantitas (eksistensi) kekaryaan, keterbukaan dan keluasan membangun relasi dengan lembaga atau institusi.
“Sekaligus menjadi media mempublikasikan hasil kegiatan akademik di luar kampus,” pungkas Anhar Widodo.
Semoga tulisan tentang Senandika 2024, Kolaborasi ISI Surakarta dan Universitas Pakuan Bogor, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di ragamsoloraya.com. (Astrid)